Rabu, 31 Maret 2010

windows server

Windows Server 2008 R2 dan Windows 7
Pada kuartal ke3 tahun ini kita akan bisa merasakan OS terbaru dari Microsoft yaitu Windows 7. Kemudian dari segi server Windows Server 2008 R2 menjadi seri paling mutakhir untuk saat ini. Kedua OS tersebut (Windows Server 2008 R2 dan Windows 7) memang lebih baik jika digunakan bersama atau saling berinteraksi sebagai client server. Berbagai macam fitur yang ditambahkan dibanding dengan seri pendahulunya seperti Windows Server 2008 dan Windows Vista. Beberapa fitur yang didukung untuk kolaborasi antara Windows Server 2008 R2 dengan Windows 7 adalah peningkatan dari sisi sekuriti, berikut fiturnya:
• DirectAccess, dengan menggunakan DirectAccess kita tidak perlu lagi melakukan VPN untuk mengakses jaringan internal, merupakan peningkatan dalam hal performansi antara intranet dengan internet. Saya sudah menulis beberpa blog Direct Access, bisa dilihat di DirectAccess (part1) dan DirectAccess (part2).
• RAD, peningkatan dalam hal aplikasi remote dan desktop. adanya penggantian dari Terminal Service Gateway menjadi Remote Desktop Gateway. Terdapat sebagi server role di edisi Windows Server 2008 R2 Standard, Enteprise dan Data center.
• BitLocker To Go,peningkatan fungsi BitLocker yang sudah diperkenalkan semenjak Windows Vista. Untuk lebih dalam silahkan menuju ke tulisan saya tentang BitLocker To Go.
• BranchCache, dengan menggunakan fitur BranchCache server secara signifikan dapat menurunkan penggunaan bandwidth dengan membuat cache content.
• AppLocker, fitur terbaru yang ada di kolaborasi Windows 7 dan Windows Server 2008 R, untuk lebih lengkap silahkan menuju tulisan fitur AppLocker.









Microsoft berencana meluncurkan Windows 7 secara resmi di tahun 2010, tetapi versi beta Windows 7 itu paling tidak sampai tulisan ini dipublikasikan bisa didownload dari situs web Microsoft, alamat pastinya adalah http://microsoft.com/windows/windows-7/beta-download.aspx. Pembaca tak perlu repot mendownload karena versi betanya sudah bisa dibeli di toko-toko komputer terdekat. Sambil menunggu instalasi berjalan, inilah pengalaman saya saat mencoba Windows 7.
Instalasi berjalan mulus seperti di Windows Vista, segala informasi yang perlu dimasukan diminta pada awal dan akhir instalasi, jadi kalau instalasi sudah berjalan, komputer bisa ditinggal. Ingat kan bagaimana Windows XP meminta informasi mengenai tanggal, bulan, dan waktu serta jaringan di tengah-tengah instalasi sehingga proses instalasi harus ditongkrongi?
Boot Ngebut.
Saya merasa boot Windows 7 lebih cepat ketimbang Windows Vista. Cepatnya proses boot itu disebabkan Microsoft mengubah penempatan layanan (Service) pada memori. Di Windows 7, layanan atau service dijalankan dengan paralel, selain dijalankan secara paralel, layanan yang dijalankan pada saat booting lebih sedikit. Ada pula perubahan pada memori. Windows Vista menggunakan memori tertentu per jandela, setiap kali jendela baru dibuka, sejumlah tempat pada memori dipakai, lama-kelamaan, memori menjadi penuh, akhirnya windows vista secara otomatis memakai fitur Aero untuk membebaskan sejumlah memori. Di Windows 7, seluruh jendela akan berada di tempat yang sama dalam memori. Dengan demikian, tidak banyak memori yang terpakai.
Ada apa dengan taskbar ?
Saat masuk ke desktop tampaklah perubahan pada taskbar. Tombol-tombol untuk mengakses aplikasi dengan cepat muncul lebih besar ketinmbang tombol-tombol di versi Windows sebelumnya. Tombol-tombol itu ternyata bukan cuma untuk tombol akses cepat (Quick Launch), saya mencoba membuka Windows Explorer dan Notepad, muncul icon Windows Explorer dan Notepad di taskbar. Tapi kok cuma icionnya saja?? Kemana teks yang biasanya mendampingi ikon seperti pada Windows versi sebelunya ? Itulah bedanya, taksbar tak lagi menampilkan ikon berikut keterangan aplikasi, ikon saja yang ditampilkan. Kalau pointer mouse ditaruh pada atas ikon munculah kotak preview, kotak itu menampilkan versi kecil jendela aplikasi yang ikonya disorot.
Ada kaksus seperti ini, kalau kita membuka lima jendela Windows Explorer, kelima jendela tersebut di kumpulkan dan disatukan menjadi satu ikon di taskbar, kalau ikon itu kita sorot, munculah preview untuk kelima jendela Windows Explorer tersebut. Ada tombol kecil disisi paling kanan taskbar, kalau diklik semua aplikasi ter-minisize dan Desktop pun ditampilkan.


Dukungan Perangkat Keras.
Dukungan perangkat keras tak cuma pada driver, soal ini sih harusnya tak lagi jadi masalah. Semua perangkat yang bisa berjalan di Windows Vista bisa dipastikan dikenali oleh Windows 7, hanya saja di Windows 7 ada fitur baru yang disebut “Device Stage”.
Fitur ini memudahkan orang ketika menghubungkan perangkat, seperti kamera digital, ponsel, pemutar media, atau printer. Ketika salah satu tercolok, bukan window autoplay yang keluar, tapi suatu boks dengan menu yang lebbih berguna, isinya tak lain adalah hal-hal yang bisa anda lakukan dengan hal itu.
Sejauh ini “Device Stage” cuma muncul kalau si pembuat perangkat keras membuat dokumen xml berdasarkan template dadri Microsoft. Ngomong-ngomong soal multi media, Windows 7 nantinya akan mendukung format AAC dan video H.204. Kedua format tersebut merupakan format standar suara dan video yang biasa digunakan pada iPod dan Machintos.
Tak Terlalu Cerewet
Windows Vista muncul dengan fitur pengendalian akun pengguna alias User Account Control (UAC). Tujuan UAC adalah untuk mempersulit gerak malware, karena setiap kali instalasi segala program (termasuk instalasi malware), Windows akan memunculkan boks yang bertanya “Apakah anda hendak menjalankan file ini”. Kadang-kadanh pertanyaan dari Windows itu tak cukup sekali, kalau Windows itu tak mengenali pembuat software, Windows lebih dulu menginformasikan adanya program pembuat tak dikenal hendak dijalankan. Kotak boks pun menanyakan “Apakah program itu boleh jalan terus”, setelah di jawab pun akan muncul boks lagi dengan pertanyyaan yang tak jauh berbeda.
Pertanyaan berulang-ulang itu kadang membuat pengguna Windows Vista tak nyaman. Microsoft menyadari hal itu setelah memperoleh feedback dari pengguna Windows Vista. Pada UAC Windows 7, ada pengaturan supaya Windows 7 tak cerewet menanyakan berbagai hal pada intalasi. Pengguna bisa menetukan sampai mana Windows 7 mencegah intalasi.
Fitur Lain.
Itulah sekilas tentang Windows 7. Fitur lain yang cukup menarik adalah fitur pencarian yang menggunakan pustaka (Library). Pustaka tersebut memlliki kategori misalkan, Video, Audio, atau Dokumen. Pengguna bisa menambah atau menghapus kategori sendiri. Selain itu fitur yang sebetulnya sangat menarik adalah adanya input berdasarkan babnyak sentuhan. Windows 7 yang diinstal pada komputer table dan layar sentuh bisa menerima input dari beberapa sekaligus.


Kekurangan dan Kelebihan Windows 7
Era Windows Vista tidak berapa lama lagi akan terlewati, tergantikan oleh Windows terbaru yang lebih revolusioner, Windows 7. Microsoft memperkenalkan Windows 7 beberapa waktu lalu. Faktanya, Microsoft fokus mengembangkan Windows setiap waktu dalam mempercepat proses dari anda memulai hingga mematikan komputer. Dalam kenyamanan anda bekerja tersebut, Microsoft menerapkan segala faktor pendukung agar sistem komputer tetap dalam performa baik.Sejauh fitur yang dimiliki, Windows 7 mempunyai kelebihan dalam men-support segala masukan dan taskbar baru yang memudahkan pengaturan saat banyak jendela yang anda buka.
Mike Nash, corporate vice president, menjelaskan bahwa Windows 7 berfokus untuk memastikan segala hal yang anda kerjakan menjadi lebih mudah dan segala kemungkinan yang dicari menjadi mungkin. Banyak pekerjaan yang anda selesaikan jadi lebih mudah dan cepat. Waktu dekat ini, versi prebeta akan dibagi-bagikan kepada pengembang dalam Professional Developer Conference di Los Angeles guna penyempurnaan versi akhir, tetapi terbatas untuk perencanaan peningkatan keistimewaan pada Windows 7. Dalam beberapa hari ini banyak antusiasme dari mereka yang telah mencoba mengecek kode baru pada Windows 7 prebeta yang berharap pada kestabilan sistem terutama sekali pada sistem operasi, dan performa-nya.
Microsoft telah memberikan gambaran tentang Windows 7 sebelum dirilis. Waktu lampau, Microsoft telah mencakup keistimewaan pengembangan berikut kelebihannya yang diunggulkan. Dengan Windows 7, keistimewaan mencakup pada struktur utama Windows. Microsoft memastikan Windows 7 akan berbeda jauh penampilannya dengan Windows Vista, Microsoft membuat perubahanan dan berusaha mengedepankan perbaikan pada ketidak cocokan (incompatible) pada sistemnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar